Polres Situbondo Tingkatkan Patroli dan Penjagaan di Kantor KPU

    Polres Situbondo Tingkatkan Patroli dan Penjagaan di Kantor KPU

    SITUBONDO - Polres Situbondo Polda Jawa Timur secara intensif melaksanakan patroli ke kantor KPU dan Bawaslu.

    Tak hanya patroli, Kapolres Situbondo AKBP Rezi Darmawan, S.I.K, M.I.K juga menempatkan secara khusus anggota Polri Polres Situbondo untuk melakukan penjagaan di dua kantor tersebut.

    Kegiatan patroli dan penjagaan tersebut dilakukan untuk mengantisipasi situasi dan kondisi kamtibmas menjelang Pemilu 2024 di Kabupaten Situbondo, Jawa Timur.

    Kapolres Situbondo AKBP Rezi Darmawan melalui Kabag Ops Kompol Slamet Santoso mengatakan, patroli yang dilakukan anggota merupakan bentuk dukungan jajaran Polres Situbondo terhadap rangkaian tahapan Pilkada Tahun 2024.

    "Penjagaan dan patroli ke kantor KPU dan Bawaslu kita perketat dan dilakukan pejagaan oleh anggota selama 1x24 jam, " kata Kompol Slamet Santoso, Selasa malam (3/9/2024).

    Lebih lanjut, Kabag Ops Kompol Slamet Santoso menegaskan bahwa petugas yang berjaga di kantor KPU dan Bawaslu merupakan anggota gabungan dari Polres dan Polsek Jajaran yang memang dikhususkan untuk menjaga kedua kantor tersebut.

    "Kami tidak mau underestimate, walaupun situasi di Situbondo relatif aman. Namun patroli dan penjagaan terus kita tingkatkan, " tandasnya. (*)

    situbondo
    Achmad Sarjono

    Achmad Sarjono

    Artikel Sebelumnya

    Operasi Mantap Praja Semeru 2024 Polres...

    Artikel Berikutnya

    Mayjen TNI Rudy Saladin Sebut Danramil dan...

    Berita terkait

    Rekomendasi berita

    Ketum Bhayangkari Juliati Sigit Prabowo Hibur Pengungsi Korban Erupsi Gunung Lewotobi
    Total Pendaftar Bakomsus bidang Pangan Polri Hingga Hari ke-3 4.434 Orang 
    Gelar Pengantar Purna Tugas, Kapolri Sebut Jenderal (HOR) Agus Andrianto Sosok yang Tegas
    Panglima TNI Tinjau Lokasi Terdampak Erupsi Gunung Lewotobi Laki-laki di NTT
    Danpuspom TNI Pimpin Apel Gelar Pasukan Penegakan Hukum Tahun 2024

    Tags